Menggambar Teknik (Part I)

Menggambar teknik merupakan salah satu mata kuliah yang wajib diambil mahasiswa yang duduk di bangku fakultas teknik. Dalam menggambar teknik, mahasiswa dituntut untuk berimajinasi sekaligus menerapkannya dalam wujud gambar, yang tentunya berbeda dengan gambar-gambar seni berupa karikatur, kartun, dan lain-lain.

Dalam menggambar teknik, setiap goresan mempunyai arti dan makna. Terdapat aturan yang jelas untuk menggambar di sebidang kertas. Yang dulunya sewaktu ikut mata pelajaran seni rupa, menggambar bebas sesuai imajinasi dan tanpa aturan yang mengikat. Tetapi pada gambar teknik setiap pengukuran, lambang, bahkan sebuah titik pun dapat memiliki arti.


Macam-macam garis dan kegunaannya sebagai berikut ;

1. Garis tebal atau disebut dengan garis tebal kontinyu digunakan untuk membuat garis tepi, garis gambar dan garis nyata lainnnya.
2. Garis tipis kontinyu, digunakan untuk garis-garis ukur, garis arsir, dan garis proyeksi serta garis bantu lainnya.
3. Garis kontinyu bebas, digunakan untuk garis batas dari pemotongan sebagian.
4. Garis gores tipis, digunakan untuk menyatakan garis gambar yang tidak terlihat/terhalang.
5. Garis Sumbu atau garis strip titik, digunakan untuk garis sumbu gambar.



Pada program studi Teknik Kimia, mata kuliah menggambar teknik yang dipelajari tidak sekompleks yang dipelajari teknik sipil maupun arsitektur. Di sini materi yang perlu diajarkan yaitu mengenai garis, huruf, kepala gambar, proyeksi, serta pandangan dan penggambaran khusus.

Tugas pertama yang saya dapat saat mengikuti mata kuliah ini cukup menantang. Selain dikarenakan kurangnya kemampuan saya dalam mengimajinasikan suatu gambar, disertai rasa ingin membuat gambaran yang begitu sempurna tanpa kesalahan. Hal ini menyebabkan tugas yang seharusnya tidak begitu susah menjadi butuh waktu lama dalam proses pengerjaannya.

Berikut tugas pertama yang diberikan dosen di mata kuliah ini


Kami dalam satu kelas ditugaskan untuk menggambar sesuai dengan aturan yang ditetapkan, seperti jaraknya, ukuran mata pulpennya, spasinya, hurufnya, dll. Jika tidak sesuai, maka tugas akan dikembalikan dan diperintahkan untuk dibuat ulang.

Pada tugas ini hanya diajarkan berbagai macam garis dalam ukuran yang bervariasi. Untuk membedakan ketebalan, digunakan pulpen gambar bermata 03, 0.5, 0.7, dan 1.0. Foto di atas bukanlah hasil gambaran saya (karna gambaran saya kurang rapi dan tidak sempat difoto), melainkan milik teman saya (ngomong-ngomong, belum izin, tapi ya sudahlah).

Sebagai pemula, tentu menggambar hal yang sederhana ini butuh keringat dan usaha yang tidak sedikit. Terkadang harus mengulang hanya karena salah coret atau salah menggunakan pulpen -_-

Setelah dikumpul, saya diharuskan mengulang dua gambar karena tidak memenuhi syarat. Walaupun begitu, setelah diulang berkali-kali dan akhirnya terbiasa, tugas ini terasa ringan dan tidak seberat saat mengawalinya.

Pada akhir tugas pertama ini terdapat hal yang harus diingat bagi yang ingin mengambil mata kuliah ini. Bahwa kesabaran adalah yang terpenting, dan usaha yang kita keluarkan insya Allah akan sebanding dengan hasil yang didapatkan.

Untuk selanjutnya, saya akan memposting tugas kedua, yang ternyata cukup menyedihkan kisahnya :')

Terima kasih telah membaca tulisan ini ^_^

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Mengatasi Kembung pada Kelinci